Cirebon – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Depok Polresta Cirebon melaksanakan kegiatan sambang desa dengan menyambangi masyarakat binaan di Desa Bode Lor, Kecamatan Depok, Kabupaten Cirebon, Rabu (07/01/2026).
Kegiatan sambang tersebut merupakan tugas rutin Bhabinkamtibmas untuk menjalin silaturahmi, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, serta menggali informasi yang berkembang di tengah masyarakat. Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin komunikasi yang baik antara Polri dan masyarakat guna mencegah terjadinya gangguan kamtibmas.
Bhabinkamtibmas Desa Bode Lor Bripka Hermawan menyambangi warga yang sedang beraktivitas dan bersantai. Dalam kesempatan tersebut, ia mengajak perangkat desa dan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan serta berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan demi terciptanya situasi yang aman dan kondusif.
Bripka Hermawan juga mengimbau agar setiap permasalahan atau informasi sekecil apa pun yang terjadi di lingkungan desa dapat disampaikan kepada aparat desa maupun Bhabinkamtibmas untuk diselesaikan secara bersama-sama. Apabila tidak dapat diselesaikan secara kekeluargaan, permasalahan tersebut dapat dilaporkan ke Polsek untuk penanganan lebih lanjut.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Imara Utama, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Depok AKP Endang Kusnandar, S.H., M.H. menyampaikan bahwa Bhabinkamtibmas diharapkan selalu aktif menjalin komunikasi dan membangun kerja sama dengan seluruh lapisan masyarakat.
“Bhabinkamtibmas harus terus hadir di tengah masyarakat untuk menjalin komunikasi dan sinergi, sehingga kamtibmas dapat terwujud secara aman dan kondusif serta kehadiran Polri benar-benar dirasakan sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat, ” ujar Kapolsek Depok.
Kegiatan sambang tersebut mendapat respons positif dari masyarakat. Warga menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas kehadiran Bhabinkamtibmas yang secara rutin hadir di tengah masyarakat guna menjaga situasi tetap aman dan kondusif.

Panji Rahitno